Perhatikan. ! Apakah Anak Anda Speech Delay (Notice. ! Is Your Child Speech Delay)

Ada banyak sekali jenis gangguan tumbuh kembang pada anak, mulai dari yang paling ringan hingga yang sangat kompleks. Berikut ini akan dijelaskan salah satu gangguan tumbuh kembang pada anak beserta cara mengatasinya :

Speech Delay  (Keterlambatan Kemampuan Bicara) 
Speech Delay adalah kegagalan mengembangkan kemampuan berbicara pada anak, yang diharapkan bisa dicapai pada usianya. Dengan kata lain, perkembangan anak (dalam hal bicara) tertinggal beberapa bulan dari teman-teman seusianya.

Penyebab
Anak-anak yang dicurigai mengalami speech delay seringkali juga mengalami masalah pendengaran.
Adanya keterlambatan perkembangan yang terjadi karena belum dicapainya tingkat kematangan seperti kematangan organ organ bicara.
Kurangnya stimulasi atau kurang berbaur dalam lingkungan sosial.

Cara mengatasi
Berikut ini beberapa cara mengatasi anak yang mengalami speech delay atau keterlambatan dalam kemampuan berbicara :

- Selalu pancing anak bercerita dengan membacakan buku  cerita atau bergambar sehingga anak akan menunjuk
 atau memberi nama benda-benda yang ia kenal.
- Berbicara dengan bahasa yang sederhana ketika berbicara pada anak, jangan mencampur bahasa daerah ketika berkomunikasi di rumah
- Membetulkan ucapan yang salah dari anak. Misalnya ketika anak mengatakan "nyum" saat mengutarakan ingin minum, orang tua segera membenarkanya dengan mengucapkan "Oh, minum ya".
- Usahakan untuk selalu mengulang kata-kata yang diucapkan anak pada kita.
- Saat anak berbicara dengan benar berikan pujian pada anak
- Selalu berikan respon dan menjadi pendengar yang baik terhadap apa yang dikatakan anak.
- Biarkan anak berbicara sendiri dan jangan memaksa  unruk berbicara karena hal ini hanya akan membuat anak menjadi semakin tertekan.
- Berkonsultasi kepada tenaga ahli seperti dokter anak atau ahli tumbuh kembang anak
###MajalahKesehatanMuslim###


Notice. ! Is Your Child Speech Delay

There are many types of growth disorders in children, ranging from the lightest to the very complex. The following will explain one of the growth disorders in children and how to overcome them:

Speech Delay (Late Speech Delay)
Speech Delay is a failure to develop the ability to speak to children, which is expected to be achieved at his age. In other words, the child's development (in terms of speech) lags behind a few months from his age friends.

Cause
Children who are suspected of experiencing speech delay often also have hearing problems.
The existence of developmental delays that occur due to unachieved levels of maturity such as maturity of speech organ organs.
Lack of stimulation or lack of mingling in the social environment.

How to overcome
Here are some ways to deal with a child who has speech delay or delay in speaking ability:
- Always hook children to tell stories by reading a story or picture book so the child will point
Or naming objects he knows.
- Speaking with simple language when talking to children, do not mix up the local language when communicating at home
- Correct the wrong speech from the child. For example when the child says "nyum" when expressing want to drink, parents immediately justify it by saying "Oh, drink yes".
- Try to always repeat the words that the child said to us.
- When the child speaks correctly give praise to the child
- Always give a response and be a good listener to what the child says.
- Let the child speak for himself and do not insist on speaking because this will only make the child become more depressed.
- Consult with experts such as pediatricians or child development experts

Komentar

Postingan Populer